Selamat datang di website E-PAPER PERPUSTAKAAN DPRRI.

Koleksi Perpustakaan DPR RI

Judul Kapolri, Panglima TNI, dan Kepala Staf Resmikan Polda Papua Baru, Jenderal Sigit: Wujud Sinergitas Makin Kokoh
Tanggal 08 Januari 2023
Surat Kabar Seputar Indonesia
Halaman 1
Kata Kunci
AKD - Komisi I
- Komisi II
- Komisi III
Isi Artikel

PAPUA - Gedung baru Polda Papua diresmikan pada Minggu (8/1/2023). Peresmian itu dilakukan oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo , Panglima TNI Laksamana Yudo Margono hingga seluruh Kepala Staf TNI Angkatan Darat (AD), Angkatan Laut (AL), dan Angkatan Udara (AU). "Tentunya juga berbeda dari biasa dan ini mungkin karena Pak Kapolda dan seluruh anggota berdoa luar biasa, jadi hari ini khusus Polda Papua yang resmikan Panglima, Kapolri ditambah disaksikan tiga Kepala Staf. Luar biasa ini di tempat lain belum ada. Jadi ini hadiah buat seluruh anggota dan masyarakat Papua tentunya, hadiah Hari Natal dan Tahun Baru," kata Sigit dalam sambutannya. Dia menuturkan, wujud dari terjalin dan terwujudnya sinergisitas TNI-Polri yang makin hari makin berjalan maksimal dan baik dengan adanya peresmian bersama Panglima dan Kepala Staf ini. "Tentunya ini menjadi kunci dan contoh sinergitas dan soliditas utamanya TNI-Polri ini semakin hari makin kokoh dan ini dibuktikan dengan kegiatan pada hari ini," ujar Sigit. Maka itu, Sigit menginstruksikan kepada Kapolda Papua agar dapat mengimplementasikan sinergitas dan soliditas TNI-Polri kepada seluruh personel. Menurutnya, dengan kokohnya sinergitas dan soliditas TNI-Polri, masyarakat akan merasa nyaman dan aman serta terjaganya stabilitas politik dan keamanan yang berjalan baik sehingga terwujudnya kesejahteraan masyarakat, pertumbuhan ekonomi, dan investasi. "Semuanya dalam kondisi solid untuk mengawal dan menjaga apa yang menjadi program kebijakan pusat maupun daerah. Terus tingkatkan kualitas, soliditas dan sinergitas TNI-Polri menjadi garda terdepan dalam memberikan pelayanan menjaga keamanan dan juga membuat seluruh masyarakat aman dan nyaman," tuturnya. Di sisi lain, Sigit menyatakan, dengan dibangunnya Gedung Polda Papua di lokasi yang baru, juga bisa dapat mewujudkan program Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkait dengan mendorong pembangunan infrastruktur khususnya di wilayah Indonesia Timur. "Kita harapkan sejalan dengan apa yang menjadi kebijakan Pak Presiden,” imbuhnya. Dia mengatakan bahwa tanah Papua harus maju seperti daerah lain, di Indonesia. Papua, kata dia, adalah surga kecil yang jatuh ke bumi. “Ini saya mengulang apa yang disampaikan Pak Presiden. Karena itu saya selalu mendorong pembangunan infrastruktur khususnya di bagian wilayah Indonesia timur untuk dipercepat dan tentu saja nanti secara paralel dengan pembangunan sumber daya manusia yang juga ingin kita kerjakan," imbuhnya. Karena itu, kata Sigit, Kapolda Papua harus mampu menyiapkan program-program yang baru terutama untuk meningkatkan aktivitas masyarakat yang bisa mendorong terjadinya pertumbuhan ekonomi baru untuk masyarakat Papua. Mengingat, kata Sigit, Presiden Jokowi terus berkonsentrasi untuk meningkatkan perekonomian dan pembangunan di tanah Papua. Salah satu contoh suksesnya adalah terselenggaranya Pekan Olahraga Nasional (PON) ke-XX di Papua. "Ini juga kami sampaikan Pak Presiden, pemerintah pusat terus menerus menggenjot program terkait tanah Papua. Beberapa waktu lalu semenjak beliau dilantik sebagai Presiden, berapa kali melaksanakan kunjungan untuk membangun wilayah Papua. Dan di tengah kesulitan yang ada pada saat itu, Indonesia bisa menggelar PON dan dilaksanakan di tanah Papua. Jadi itu bentuk komitmen bahwa pemerintah terus berikan perhatian penuh ke masyarakat dan tanah Papua," ungkapnya. Di 2023, Sigit mengatakan bahwa pemerintah terus menyelenggarakan program prioritas dan Major Project di wilayah Papua. Terkait hal itu, Sigit menekankan diperlukannya sinergitas antara TNI, Polri, dan seluruh elemen masyarakat.

Artikel ini telah diterbitkan di halaman SINDOnews.com pada Minggu, 08 Januari 2023 - 20:30 WIB oleh Tim SINDOnews dengan judul "Kapolri, Panglima TNI, dan Kepala Staf Resmikan Polda Papua Baru, Jenderal Sigit: Wujud Sinergitas Makin Kokoh". Untuk selengkapnya kunjungi:
https://nasional.sindonews.com/read/990443/14/kapolri-panglima-tni-dan-kepala-staf-resmikan-polda-papua-baru-jenderal-sigit-wujud-sinergitas-makin-kokoh-1673182879

Untuk membaca berita lebih mudah, nyaman, dan tanpa banyak iklan, silahkan download aplikasi SINDOnews.
- Android: https://sin.do/u/android
- iOS: https://sin.do/u/ios

  Kembali ke sebelumnya