Selamat datang di website E-PAPER PERPUSTAKAAN DPRRI.

Koleksi Perpustakaan DPR RI

Judul Tol Bocimi Kembali Fungsional, Satu Lajur Dibuka dari Arah Jakarta ke Sukabumi
Tanggal 11 April 2024
Surat Kabar Kompas
Halaman -
Kata Kunci
AKD - Komisi V
Isi Artikel

Tol Bocimi ruas Cigombong-Cibadak kembali dibuka satu lajur setelah ditutup karena terjadi longsor di Km 64.

Oleh FABIO MARIA LOPES COSTA

BANDUNG, KOMPAS — Tol Bogor-Ciawi-Sukabumi ruas Cigombong-Cibadak kembali dibuka hanya satu lajur pada Kamis (11/4/2014) siang. Sebelumnya ruas jalan ini ditutup sejak 3 April 2024 lalu karena terjadi longsor pada Kilometer 64+600.

Kepala Bidang Humas Polda Jawa Barat Komisaris Besar Jules Abast mengatakan, Tol Bocimi ruas Cigombong-Cibadak kembali dibuka pada Kamis sekitar pukul 11.00. Pembukaan jalan hanya pada lajur B untuk pengguna tol dari arah Jakarta ke Sukabumi.

Pembukaan lajur tersebut dikhususkan hanya untuk kendaraan kecil dan minibus. Hal ini demi keselamatan pengguna jalan tol.

Diberitakan sebelumnya, Tol Bocimi Km 64 longsor di pada Rabu (3/4/2024) pukul 20.00. Akibat peristiwa ini, dua kendaraan minibus dan satu truk mengalami kecelakaan.

Peristiwa longsor menyebabkan salah satu kendaraan minibus terperosok ke dalam jurang di pinggiran tol sedalam 15 meter. Sopir dan seorang penumpang kendaraan tersebut mengalami luka-luka.

Longsor terjadi di pinggir hingga bagian tengah jalan dengan ukuran sekitar 5 meter. Sebelum terjadi longsor, hujan lebat mengguyur lokasi tersebut dari pukul 16.00 hingga 18.00.

”Untuk arus lalu lintas dari Jakarta ke Sukabumi hanya dibuka dengan satu arah. Sementara kendaraan dari arah Sukabumi menuju Jakarta tetap diarahkan ke pintu keluar Tol Cigombong-Cicurug,” papar Jules.

Sementara itu, Kepala Polres Sukabumi Ajun Komisaris Besar Tony Prasetyo saat dihubungi mengatakan, pihaknya memantau secara langsung arus lalu lintas di Tol Bocimi. Kendaraan truk dan bus berkapasitas besar tak bisa melewati satu jalur tersebut.

https://cdn-assetd.kompas.id/2ww3bEIpN-jdsLI6abLaJZO_7Fg=/1024x1235/https%3A%2F%2Fasset.kgnewsroom.com%2Fphoto%2Fpre%2F2024%2F04%2F04%2F32e224c3-58d6-40c5-a631-69bfc47e339d_png.png

”Sampai saat ini, arus lalu lintas masih terpantau lancar. Anggota dari Satlantas Polres Sukabumi telah bersiaga berada di sana,” ujar Tony.

Juru Bicara Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Endra S Atmawidjaja mengatakan, diberlakukan sistem buka-tutup pada ruas Tol Bocimi yang telah fungsional ini dengan jam operasional dalam kendali Polres Sukabumi. Kemungkinan jam operasional antara pukul 07.00 dan 17.00 setiap hari.

Tol Bocimi yang dioperasikan saat ini adalah Seksi 1 Ciawi-Cigombong sepanjang 15,35 kilometer dan Seksi 2 Cigombong-Cibadak sepanjang 11,9 kilometer. Peristiwa longsor terjadi di Seksi 2.

”Kementerian PUPR bersama PT Trans Jabar Tol selaku Badan Usaha Jalan Tol tetap bersiaga di lapangan untuk memastikan layanan tol fungsional ini berjalan baik. Kami mengimbau pengguna jalan tol tetap berhati-hati dan mengikuti arahan petugas kepolisian,” ucap Endra.

  Kembali ke sebelumnya