LEBARAN DIGITAL Kemudahan lewat Aplikasi Mudik 5 Juni 2018           KOMPAS/HERU SRI KUMORO Warga mengakses aplikasi MudiKGesit di Jakarta, Senin (4/6/2018). Berbagai fitur, seperti situasi jalan, hotel, tempat makan, dan SPBU, tersedia dalam aplikasi ini. Menjelang dimulainya masa mudik Lebaran 2018, sejumlah pihak meluncurkan aplikasi bagi pemudik. Peta, lokasi SPBU, lokasi ATM, panduan tol, tempat ibadah, dan sebagainya menjadi informasi yang disajikan di dalamnya. Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan, misalnya, yang kembali memperbarui aplikasi Mudik BPJS. Dalam aplikasi Mudik BPJS, pengguna bisa menemukan fitur-fitur yang menuntun pemudik untuk menemukan kantor BPJS dan fasilitas kesehatan BPJS terdekat. Selain itu, ada juga fitur tanya jawab BPJS Kesehatan, tips BPJS Kesehatan, nomor telepon darurat dan nomor telepon layanan informasi BPJS Kesehatan, lokasi area dan fasilitas publik, serta media sosial BPJS Kesehatan. Asisten Deputi Layanan Teknologi Informasi (TI) BPJS, Yus Rizal, mengatakan, aplikasi Mudik BPJS merupakan pendamping aplikasi Mobile JKN. Keduanya dirancang untuk mendukung satu sama lain. Namun, lain dengan Mobile JKN yang dikhususkan untuk para pemilik kartu JKN dan KIS, aplikasi BPJS mudik bisa diakses semua orang tanpa mendaftar. Para bloger dan jurnalis yang hadir di The Hook Restaurant, saat konferensi pers Mudik Nyaman Bersama BPJS Kesehatan, Senin (4/6/2018), berkesempatan menjajal aplikasi Mudik BPJS. Mereka mengakui cukup nyaman menggunakan aplikasi itu. Antarmuka pengguna simpel, jelas, dan mudah untuk digunakan. Sementara itu, Tim Penelitian dan Pengembangan (Litbang) beserta Tim Teknologi Informasi (TI) Kompas akan meluncurkan kembali aplikasi navigasi MudiKGesit. Aplikasi ini diluncurkan pertama kali pada Lebaran tahun 2017, dan pada tahun ini diperbarui dengan sejumlah fitur. Fitur-fitur tersebut di antaranya tematis wisata, kuliner, dan penginapan. Selain itu terdapat pula informasi lokasi ATM, lokasi SPBU, dan tempat ibadah, yang data jarak keberadaannya menyesuaikan dengan lokasi pemudik. Aplikasi MudiKGesit memberikan ketersediaan informasi mengenai jalur mudik secara interaktif. Pilihan jalur mudik, seperti jalan tol, jalur utama, jalur alternatif, dan kondisi jalan dapat dipantau langsung oleh pemudik. Pihak penyedia tidak menyimpan data pada pengguna sehingga kecepatan akses menyesuaikan koneksi internet pengguna. Aplikasi ini dapat diunduh langsung di Google Play. Adapun Badan Informasi Geospasial (BIG) meluncurkan Atlas Jalur Mudik 2018. Kepala BIG Hasanuddin Zainal Abidin, Rabu (30/5), di Bogor, Jawa Barat, mengatakan, Atlas Jalur Mudik 2018 dibuat oleh Pusat Pemetaan Tata Ruang dan Atlas BIG bekerja sama dengan Institut Teknologi Nasional (Itenas). Atlas Jalur Mudik 2018 tersedia dalam versi cetak dan digital. BIG akan mencetak sekitar 40.000 eksemplar untuk disebarluaskan secara gratis pada H-10 Lebaran. Atlas versi online bisa diakses lewat tanahair.indonesia.big.go.id dan versi cetak dalam format pdf dapat diunduh di www.big.go.id. (JUM/E01/E06)